1. JADWAL MISA MINGGU DEPAN
a. Jumat, 04 Juli, pukul 18.00. Misa Jumat Pertama. Dirigen: Ibu Cheristine, Tatib & Kolektan: Umat.
b. Sabtu Sore, 05 Juli, pukul 18.00. Petugas Koor: Ling. Sta. Theresia Avila, Tatib & Kolektan: PUKAT, Rias Altar: Ling. St. Andreas Rasul.
c. Minggu Pagi, 06 Juli, pukul 08.30. Petugas Koor: Ling. Sta. Maria Salve Regina, Tatib & Kolektan: Ling. Sta. Clara.
d. Minggu Sore, 06 Juli, pukul 18.00. Petugas Koor: Ling. Sta. Maria La Salette, Tatib & Kolektan: Ling. St. Yosef Pekerja.
2. PERKAWINAN
Diumumkan untuk kedua kalinya rencana perkawinan :
a. Saudara Markus Laka, putra dari Bapak Agustinus Mbete dan Ibu Elisabeth Gale, dengan Saudari Agustina Loati Benitingan, putri dari Bapak Bernadus Bale dan Ibu Yohana Yoke Lesomar. Keduanya dari lingkungan Sta. Maria La Salette.
b. Saudara Karolus Ghele, putra dari Bapak Markus Wasa dan Ibu Dafrosa Dhelo, dengan Saudari Grasiana Mbeso, putri dari Bapak Anton Seto dan Ibu Maria Rina. Keduanya dari lingkungan Sta. Clara.
c. Saudara Michael Putra Sulaiman S, putra dari Bapak Manalsal Rikso Silalahi dan Ibu Hotmian Agata Br. Harianja dari Paroki St. Agustinus Sei Rempah Medan, dengan Saudari Maharani Febriyanti Sinuraya, putri dari Bapak Daud Sinuraya dan Ibu Bagenda Br Ginting dari Gereja Protestan. Pasangan ini akan menikah di Paroki St. Agustinus Sei Rempah Medan.
Diumumkan untuk ketiga kalinya rencana perkawinan :
Saudara Fernandus Fendy Rianto, putra dari Bapak Robertus Marwoto dan Ibu Lunggaria Hutabarat dari Paroki St. Petrus & Paulus Dahor, dengan Saudari Virgilia Anna Gustiniani Pakalla, putri dari Bapak Antonius Kari’ Pakalla dan Ibu Elisabeth Naomi Lolopadang dari Stasi St. Yosef Argosari.
Barang siapa mengetahui halangan pernikahannya harap memberitahu Pastor Paroki.
3. Weekend Marriage Encounter Nusantara
Mengundang segenap pasutri dan biarawan/biarawati untuk turut serta dalam pengalaman membangun relasi lebih akrab dan mendalam dengan pasangan, maupun komunitas biara, pada Weekend Marriage Encounter Nusantara yang akan dilaksanakan serentak di 24 kota seluruh Indonesia pada :
Jumat sore, 25 Juli sampai dengan Minggu, 27 Juli 2025.
Bertempat di Hotel Best Inn, MT Haryono, Balikpapan.
Informasi selengkapnya dapat dilihat pada spanduk di depan gereja.